EVALUASI PENGELOLAAN LAYANAN TEKNOLOGI INFORMASI MENGGUNAKAN FRAMEWORK COBIT 5: STUDI KASUS PADA INSTITUT ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK – IISIP YAPIS BIAK
Abstract
Pengelolaan layanan teknologi informasi menjadi penting agar pelaksanaan proses bisnis dapat berjalan dengan lancar. Evaluasi pengelolaan layanan tekonologi informasi perlu dilakukan untuk mengetahui kondisi sekarang yang dilakukan instansi atau perusahaan tersebut, sehingga dapat diambil langkah-langkah perbaikan proses bisnis selanjutnya. Institut Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (IISIP) YAPIS Biak merupakan salah satu perguruan tinggi swasta yang tertua di Kabupaten Biak Numfor yang memerlukan dukungan teknologi informasi (TI) untuk menjalankan proses bisnisnya. Saat ini implementasi TI tidak berjalan dengan baik seperti yang diharapkan, beberapa permasalahan yang sering terjadi yaitu gangguan layanan TI yang berulang dengan permasalahan yang sama dan respon pengaduan layanan TI yang dianggap lambat karena proses pengaduan yang panjang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kapabilitas dari pengelolaan layanan TI pada IISIP YAPIS Biak serta memberikan rekomendasi aktifitas yang sesuai dengan kebutuhan institusi untuk meningkatkan kualitas pengelolaan layanan TI. Metode yang digunakan dalam mengukur tingkat kapabilitas mengacu pada COBIT 5 Process Assessment Model (PAM). Pengukuran tingkat kapabilitas pengelolaan layanan TI pada IISIP YAPIS Biak terdiri dua (2) proses yang dinilai yaitu DSS02 (Manage Service Requests and Incidents) dan DSS03 (Manage Problems). Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat kapabilitas pengelolaan layanan TI berada pada tingkat/level 0 yaitu incomplete yang artinya bahwa proses ini tidak dilaksanakan atau gagal untuk mencapai tujuan prosesnya. Kegagalan utama hampir terjadi pada semua atribut baik pada base practices dan work products yang tidak memiliki aktifitas/kegiatan, aturan dan dokumentasi.